Optimalisasi dan Usulan Perbaikan Tata Letak Gudang Guna Meningkatkan Efisiensi Operasional Menggunakan Metode Class Based Storage dengan Analisis ABC pada PT XYZ

Vitho Azeryan, Suparto Suparto, Achmad Chusnun Niam

Abstract

Dalam perkembangan dunia industri manufaktur, kebutuhan gudang tentunya memiliki peran yang cukup penting untuk keberlangsungan dari sebuah perusahaan. PT XYZ merupakan perusahaan manufaktur dan mendistribusikan produk baja ringan dan turunannya. Tantangan yang sedang dihadapi oleh perusahaan ini yaitu berfokus pada penataan barang dan tata letak gudang. Dalam penelitian ini dilakukan pendekatan menggunakan metode Class Based Storage (CBS) untuk menyelesaikan permasalahan mengenai tata letak gudang. Tujuan dari penelitian ini untuk mengusulkan perbaikan pada tata letak penempatan barang di Gudang A agar operasional gudang menjadi efektif dan efisien. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penataan barang dapat diklasifikasikan menjadi tiga kelas yaitu kelas A (fast moving) yang terdapat 6 jenis ukuran dari produk hollow galvanis, kelas B (medium moving) terdapat empat jenis ukuran produk hollow galvanis, dan  kelas C (slow moving) terdapat dua jenis ukuran hollow galvanis. Kesimpulannya, metode CBS dapat membantu dalam meningkatkan waktu operasional menjadi efektif dan efisien.

References

A. Ikhwana, D. Rahmawati, and V. I. Nurlestari, “Analisis dan Perancangan Perbaikan Sistem Manajemen Pergudangan,” J. Kalibr., vol. 20, no. 2, pp. 158–166, 2022, doi: 10.33364/kalibrasi/v.20-2.1161.

I. N. Cv and S. Pratama, “Analisis sistem manajemen pergudangan pada cv. sulawesi pratama manado,” vol. 5, no. 2, pp. 602–611.

A. A. Gondo and H. C. Palit, “Usulan Perbaikan Sistem Manajemen Pergudangan pada Perusahaan Flexible Packaging,” no. April, pp. 1–9, 2024.

J. S. B. Sumarauw, “Analisis manajemen pergudangan pada gudang paris superstore kotamobagu warehouse management analysis in paris superstore warehouse kotamobagu,” vol. 8, no. 3, pp. 252–260, 2020.

I. Chatisa, I. Muslim, and R. P. Sari, “Implementasi Metode Klasifikasi ABC pada Warehouse Management System PT. Cakrawala Tunggal Sejahtera,” J. Nas. Tek. Elektro dan Teknol. Inf., vol. 8, no. 2, p. 123, 2019, doi: 10.22146/jnteti.v8i2.501.

I. Daveli, P. Anggela, and I. Sujana, “USULAN PERBAIKAN TATA LETAK GUDANG SPAREPART PT . JAGA USAHA SANDAI DENGAN METODE CLASS-BASED STORAGE,” vol. 7, no. 1, pp. 117–127, 2023.

G. L. Mawinata and D. Nurkertamanda, “Perbaikan Penataan Tata Letak Spare Part Pada Warehouse Berdasarkan Frekuensi Penggunaannya Menggunakan Metode ABC Analysis (Studi Kasus Di Gudang A Rak Close PT Semen Gresik, Pabrik Rembang),” Ind. Eng. Online J., vol. 12, no. 4, pp. 343–354, 2023, [Online]. Available: https://ejournal3.undip.ac.id/index.php/ieoj/article/view/41258

S. Jessica, B. Stefanie, and W. Budiawan, “USULAN PERANCANGAN TATA LETAK MATERIAL BERDASARKAN FREKUENSI PENGGUNAANNYA DENGAN METODE CLASS-BASED STORAGE ( STUDI KASUS : PT KALBIO GLOBAL MEDIKA )”.

S. N. S. Sidabutar, S. A. Kartika, and E. Ramadhan, “Al Jazari Analisis Perancangan Ulang Tata Letak Material Pada Gudang Dengan Menggunakan Metode Shared Storage,” vol. 8, pp. 15–19, 2023.

Y. T. Prasetyo and A. F. Fudhla, “Layout Improvement with Dedicated Storage Approach in Food and Baverage Product Warehouse Perbaikan Tata Letak Fasilitas Gudang Dengan Pendekatan Dedicated Storage Pada Gudang Distribusi Barang Jadi Industri Makanan Ringan Layout Improvement with Dedicate,” no. July, 2021, doi: 10.24014/jti.v7i1.11283.

R. M. S. Riadi, S. Wibowo, and K. A. Lestari, “Usulan Perbaikan Tata Letak Gudang Pada Proses Produksi Wiring Harness Dengan Metode 5S Dan Estimasi Waktu Proses Dibagian Gudang Di Teaching Factory STT Texmaco Subang,” vol. 3, no. 1, 2024.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.