Eksplorasi Tali Paracord Sebagai Produk Alas Kaki

Achmad Fayswan, Christin Mardiana

Abstract


Paracord memiliki peranan sebagai salah satu bahan tekstil dengan beragam fungsi, baik sebagai kebutuhan survival maupun kerajinan aksesoris. Selain unggulnya keragaman pada warna dan motif, serat paracord cukup kuat terhadap ketahanan massa regang. Banyaknya pilihan warna dari paracord dapat diaplikasikan sebagai kreasi untuk menciptakan rangkaian kombinasi baik sebagai pendukung sistemasi maupun tambahan ornamen hias pada produk alas kaki. Indonesia menjadi salah satu pemasok produk alas kaki terbesar di dunia, sehingga dengan adanya pengaruh tersebut diharapkan gagasan kreasi paracord dapat menjadi peluang berkembangnya industri kreatif UKM dalam bidang alas kaki, serta mampu meningkatkan daya jual produk lokal.
Metode yang digunakan adalah kualitatif model action research berbasis eksperimen. Tujuan dari metode ini adalah mendapatkan keunikan langsung berdasarkan bentuk perlakuan pada paracord sebagai produk alas kaki. Observasi dan wawancara dilakukan pada tiga tempat, antara lain Brabro – Indonesian Paracordist, UKM Arra Paracord , dan UKM Cordprasi. Kemudian dilanjutkan pada proses eksperimen berdasarkan identifikasi tali paracord, variasi, kombinasi warna, struktur upper, pengeleman, pemotongan, dan penyelesaian. Dari hasil eksperimen, peneliti melakukan analisis terhadap beberapa proses dan kemudian diaplikasikan menjadi produk sandals slippers, mengusung tren fesyen pendaki gunung dengan konsep casual hiking. Keunikan produk terdapat pada hasil kombinasi material dan model anyaman.

Keywords


alas kaki; Paracord; tali

Full Text:

PDF

References


Taufiq Akbar. Januari-April 2014. Jurnal Desain Vol. 01 No. 02.

Alex Honegan. 2019. Jamaica-gleaner.com/article/news/20190531/paracord-eccentrixx-offering-something-different/

Kotler & Keller. 2015. www.thebrandingjournal.com/2015/10/what-is-branding-definition/.

https://kbbi.web.id/sepatu.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Prosiding Seminar Teknologi Perencanaan, Perancangan, Lingkungan dan Infrastruktur

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.