Implementasi Konsep Bentuk Adaptif pada Studi Kasus Perencanaan Rumah Duka di Kota Samarinda

wandri allo layuk, Siti Azizah, Suci Ramadhani

Abstract

Seiring perpindahan ibu kota negara ke Kalimantan Timur, Kota Samarinda diprediksi mengalami peningkatan penduduk, meningkatkan kebutuhan fasilitas publik seperti rumah duka. Penerapan konsep mikro adaptif dapat membantu perencanaan rumah duka dengan fleksibilitas desain dan fungsi untuk menyesuaikan perubahan kebutuhan masyarakat, meningkatkan efisiensi penggunaan lahan dan sumber daya, serta mengakomodasi pertumbuhan populasi.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif untuk memahami penerapan konsep mikro bentuk adaptif pada perencanaan rumah duka berwawasan lingkungan di Kota Samarinda. Data dikumpulkan melalui wawancara dan observasi lapangan untuk mengamati kondisi fisik, lingkungan, dan sosial. Setelah data diolah, hasil analisis diinterpretasi untuk mengidentifikasi potensi, kendala, dan memberikan rekomendasi pengembangan rumah duka yang ramah lingkungan.Perencanaan rumah duka di Jalan A.W Syahranie, Samarinda, menggunakan konsep adaptif dengan dua akses terpisah untuk sirkulasi servis dan publik. Bangunan dirancang sesuai kontur dan kondisi lingkungan sekitar, memanfaatkan material ramah lingkungan seperti grass block untuk sirkulasi dan parkir. Bangunan krematorium dan rumah abu dirancang dengan ventilasi baik dan material alternatif, meminimalkan dampak lingkungan.Perencanaan rumah duka di Kota Samarinda bertujuan memenuhi kebutuhan masyarakat setempat dengan mengutamakan kenyamanan dan efisiensi. Desain adaptif bangunan memastikan kenyamanan termal, merespons kondisi iklim setempat, dan meminimalkan dampak lingkungan. Pendekatan ini menjaga fungsi utama rumah duka, memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat, serta mendukung keberlanjutan lingkungan.

Keywords

Konsep mikro adaptif; keberlanjutan lingkungan; perencanaan rumah duka

Full Text:

PDF

References

Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Samarinda. (2020). Sensus Penduduk 2010-2020: Laju Pertumbuhan Penduduk. https://samarindakota.bps.go.id/id

Wardana. A.W, Purnomo. A.H, Winarto.Y. (2019 “Penerapan Konsep Arsitektur Adaptif Pada Perancangan Kampung Vertikal Di Kawasan Kumuh Dan Rob, Semarang” Jurnal Senthong. Vol. 2, No.2

L.A. Firstianto, S.Hadi Laksono, I. Ratniarsih. (2023) “Penerapan Arsitektur Adaptif pada Bangunan Pusat Budidaya Bandeng dan Udang di Sidoarjo” Prosiding Seminar Nasional Sains dan Teknologi Terapan. ISSN 2685-6875

Rachmawati, A. (2022). Konsep mikro adaptif dalam penggunaan ruang. Jurnal Arsitektur dan Desain Lingkungan, 10(2), 123-135.

Lee, J. (2022). Adaptive Form Design in Contemporary Architecture: A Focus on Responsive Spaces. Architectural Research Journal, 35(4), 215-230.

M. Hensel, Performance-Oriented Architecture: Rethinking Architectural Design and the Built Environment. London, UK: John Wiley & Sons, 2013.

B. Kolarevic, Architecture in the Digital Age: Design and Manufacturing. New York, NY, USA: Spon Press, 2009

Refbacks

  • There are currently no refbacks.