Analisis Keselamatan Kerja Menggunakan Metode HIRADC Dengan Pendekatan SPAR-H Pada Lini Produksi (Studi Kasus: Pada Produksi Lini PT. Romi Violeta Sidoarjo)

Wafi Rezha Rizkullah, Suparto Suparto

Abstract

PT. Romi Violeta Sidoarjo merupakan perusahaan di bidang industri furniture yang menawarkan berbagai macam produk furniture berkualitas tinggi untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Kualitas produk menjadi fokus utama perusahaan dan diproduksi dengan dukungan mesin modern dan tenaga ahli. Proses produksi yang lancar adalah kunci keberhasilan di bidang manufaktur. Dalam konteks ini, keselamatan karyawan selama produksi merupakan hal yang sangat penting bagi perusahaan. Menjaga keselamatan karyawan tidak hanya merupakan kewajiban hukum tetapi juga berperan dalam meningkatkan produktivitas perusahaan dan mencegah kerugian akibat kecelakaan kerja. Hasil Penelitian menunjukan bahwa enam proses produksi memiliki risiko tinggi menurut metode HIRADC dan nilai HEP sebesar Pemotongan Kayu 0,004, Penghalusan Kayu 0,67, Penyambungan Kayu 0,80, Pengecatan Kayu 0,048, Pengemasan Mebel 0,33, dan Penyimpanan di Gudang 0,09. PT. Romi Violeta Sidoarjo perlu memperkuat penerapan HIRADC dan SPAR-H untuk mengidentifikasi bahaya serta meningkatkan keandalan karyawan. Rekomendasi utama meliputi peningkatan kinerja pengendalian bahaya dengan kontrol teknik, pemanfaatan SPAR-H untuk mengidentifikasi kesalahan manusia dan menerapkan program intervensi yang sesuai, serta pelatihan dan edukasi K3 berkelanjutan

Full Text:

PDF

References

R. A. Trisna and R. Prabowo, “Desain Sistem Ergonomi Dengan Metode PEI (Posture Evaluation Index) Pada Laboratorium Teaching Factory Jurusan TKRO SMK Senopati Sidoarjo,” 2022.

U. L. Qadariyah and M. Basuki, “Evaluasi Manajemen Risiko dengan Perspektif TRA (Task Risk Assessment) dan SPAR-H (Standardized Plant Analysis Risk Human Reliability Assessment) (Studi Kasus: Pada Sekretariat Daerah Kabupaten Sumenep),” 2024.

E. Suhendar and dan Nana Suyana, “ANALISIS KESELAMATAN KERJA MENGGUNAKAN METODE HAZARD IDENTIFICATION RISK ASSESMENT DENGAN PENDEKATAN SPAR-H PADA PT ARGHA PERDANA KENCANA,” 2021.

Neville Stanton, Alan Hedge, Karel Brookhuis, Eduardo Salas, and Hal Hendrick, Handbook of Human Factors and Ergonomics Methods. 2004.

Bridger, Introduction to Ergonomics. Taylor & Francis, 2001.

T. D. Riyanti, W. Tambunan, and Y. Sukmono, “Analisis Human Reliability Assessment (HRA) dengan Metode HEART dan SPAR-H (Studi Kasus PT.X),” JOURNAL OF INDUSTRIAL AND MANUFACTURE ENGINEERING, vol. 5, no. 1, pp. 41–48, May 2021, doi: 10.31289/jime.v5i1.4138.

A. Wardhana, “BEBAN KERJA DAN PRODUKTIVITAS,” 2023. [Online]. Available: https://www.researchgate.net/publication/374263111

Refbacks

  • There are currently no refbacks.