Analisa Keterlambatan Proyek Pada Pembangunan Plengsengan Saluran Batu Kali (Brandgang Pucang Kertajaya – Manyar Dukuh)

Stefanus Aldi Perdana, Yusril Algifari Djawa, Valenthyno Joshua Pandanga

Abstract


Abstrak

Keterlambatan proyek dapat disebabkan oleh ruang lingkup proyek dan metode kerja yang tidak efisien. Pembangunan plengsengan saluran batu kali bertujuan mencegah meluapnya saluran drainase akibat pengendapan sedimen lumpur dan sampah pada dasar saluran dan menghindari bahaya kerusakan materil yang disebabkan oleh meluapnya saluran drainase. Dalam pengamatan observasi ini metode pengumpulan data dilakukan dengan cara pengamatan secara langsung. Pengamatan observasi dilakukan selama 2 bulan pada lokasi penelitian yang bertempat pada proyek Pembangunan Plengsengan Saluran Batu Kali 40/120 Tinggi 300 (Brandgang Pucang Kertajaya – Manyar Dukuh).Faktor penyebab terlambatan pada proyek yaitu lokasi pekerjaan berada pada gang sempit, bangunan rumah warga berada diatas saluran rencana, kekurangan alat dewatering, adanya pekerjaan tambahan, adanya item pekerjaan baru, kondisi saluran exisiting, dan waktu lembur terlalu singkat. Solusi untuk mengatasi keterlambatan yaitu menambah jumlah personil pekerja, menambah jumlah alat dewatering, dan menambah jumlah durasi waktu lembur. Dari hasil pengamatan observasi didapatkan hasil bahwa setiap item pekerjaan telah sesuai dengan rencana namun telah terjadi keterlambatan selama 3 minggu yang disebabkan adanya penambahan pekerjaan baru berupa pendalaman saluran, pengadaan dasar saluran R.25 segmen, serta kurangnya jumlah alat dewatering. Dari hasil pengamatan dapat disimpulkan bahwa keberhasilan proyek tergantung dari cara memanajemen dan mengidentifikasi masalah sejak awal

Kata kunci: Manajemen Waktu, Faktor Keterlambatan, Konstruksi, Infrastruktur, Kendala


Full Text:

PDF

References


Referensi

Fahmi Firdaus Alrizal, S. C. (2020). Identifikasi Faktor Penyebab Keterlambatan Waktu dan Mutu Pekerjaan Pada Proyek Ruko (Rumah Toko) Green Junction Citraland. IPTEK Media Komunikasi Teknologi, 53-58.

Felicia Tria Nuciferani, M. F. (2019). Pengurangan Resiko Pinalti Dengan Time Cost Trade Off Pada Proyek Konstruksi. Jurnal Qua Teknika.

Ir. Irika Widiasanti, M. L. (2013). Buku Manajemen Konstruksi.

Nurul Romadhonnia, M. F. (2018). Pengukuran Kinerja Waktu Dan Biaya Proyek Pembangunan Jetty Menggunakan Metode Eearned Value. Jurnal Teknik UNIPA.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.